Top 5 This Week

Related Posts

Loker – PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk

Loker PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk, PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk Perusahaan ini memulai sejarahnya di Pati, Jawa Tengah pada tahun 1958 saat Darmo Putro mendirikan PT Tudung untuk memproduksi tepung tapioka. Pada tahun 1979, PT Tudung Putra Jaya didirikan di Pati, Jawa Tengah untuk memproduksi kacang mede tanpa merek, dan pada tahun 1990, mulai memproduksi kacang mede dengan merek Garuda. Pada tahun 1994, perusahaan ini didirikan dengan nama PT Garuda Food Putra Putri Jaya untuk memproduksi berbagai macam kacang bersalut. PT Sinarniaga Sejahtera kemudian juga didirikan guna menyediakan jasa logistik dan distribusi untuk perusahaan ini di Pulau Jawa. Pabrik di Gresik, Jawa Timur lalu juga mulai dioperasikan untuk memproduksi kacang bersalut.

Di zaman era globalilasi ini, membuat semuanya berubah begitu cepat, kita dituntut untuk lebih dinamis dan fleksibel. Sama halnya seperti kesempatan karir atau lowongan kerja, di zaman yang begitu cepat ini mulai bermunculan profesi-profesi yang baru. Walaupun banyak profesi-profesi yang baru muncul, anak-anak muda atau profesional lebih cenderung memilih profesi atau pekerjaan yang mereka sukai.

Di Dunia kerja saat ini persaingan semakin ketat, mengingat banyak lulusan-lulusan baru yang semakin banyak dan untuk mendapatkan pekerjaan yang diinginkan pun semakin ketat. Dalam hal ini sangat penting bagi para job seeker baik yang freshgraduate maupun profesional untuk terus mengembangkan diri dan mempersiapkan semuanya dengan baik. Dengan persiapan yang baik dan matang maka akan meningkat peluang job seeker untuk meraih pekerjaan yang diinginkan.

Bumndotloker.com turut berperan dalam memberikan informasi terkini dan terupdate tentang lowongan pekerjaan yang ada di Indonesia dan pastinya kami senantiasa berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan informasi Lowongan Kerja yang valid dan terpercaya. Semua informasi lowongan pekerjaan di bumndotloker.com tidak hanya perusahaan BUMN saja, tapi kami juga memberikan informasi lowongan pekerjaan perusahaan Swasta dan Informasi CPNS dari kategori SMA/SMK, D3, S1 hingga S2. Dan pastinya kami informasi lowongan kerja ini berasal dari sumber terpercaya.

Loker PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk


Loker PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk saat ini sedang membuka lowongan kerja bagi kalian semua. Pastikan kamu membaca dengan teliti dan siapkan semua persyaratan-persyaratannya dengan baik :

Inventory Control Officer

Deskripsi Pekerjaan :
• Pemantauan Stok :
– Menetapkan penerapan strategi WMS terkait manajemen persediaan (inbound – outbound) dengan cara peninjauan rutin dan optimalisasi parameter ABC analysis dengan tujuan memastikan proses pengelolaan persediaan barang dapat memenuhi kebutuhan pelanggan.
– Bertanggung jawab atas pemantauan dan pengelolaan stok barang atau produk perusahaan dengan tujuan memastikan bahwa stok yang tersedia sesuai dengan catatan.
– Menangani proses penerimaan dan pengeluaran barang dengan tujuan untuk memastikan akurasi dan ketersediaan sesuai permintaan.
– Melakukan audit secara berkala terhadap persediaan fisik dengan tujuan untuk memastikan konsistensi antara sistem dan fisik.
– Menerapkan dan memelihara sistem informasi persediaan dengan tujuan untuk memantau dan mengelola stok dengan efisien.
– Mengidentifikasi dan mengusulkan perbaikan dalam proses manajemen persediaan dengan tujuan untuk meningkatkan efisiensi dan keakuratan.
– Meninjau dan menyelesaikan permasalahan administrasi inventory, WMS (Warehouse Management System, serta penerapan tindakan mitigasi yang perlu dilakukan dengan tujuan memastikan operasional berjalan dengan baik.
– Memberikan feedback dan rekomendasi terkait aktivitas strategi inventory control dengan tujuan memastikan perbaikan terus – menerus dari tingkat persediaan dan layanan.
• Work Culture :
– Mendukung program perusahaan seperti 5R (Ringkas Rapi, Resik, Rawat, Rajin), Budaya kerja yang berlandaskan Tudung Basic Mentality dan program-program lainnya dengan tujuan menjaga produktifitas kinerja dan kualitas kinerja.
• Improvement Management :
– Melakukan perbaikan dengan menggunakan Tools management Improvement (Small Group Activity (SGA), Suggestion System (SS), CFT, A3 Report, dll) dengan tujuan tercapainya perbaikan berkesinambungan dari waktu ke waktu

Kualifikasi :
• Memiliki pendidikan minimal D3/S1 jurusan Teknik Industri, Manajemen, dan jurusan terkait
• Memiliki pengalaman minimal 1-2 tahun di perusahaan FMCG, atau bidang terkait
• Memiliki keterampilan Khusus :
– Dapat menguasai Ms. Office
– Dapat memahaman terkait regulasi persediaan
– Memiliki pemahaman terkait SCM
– Dapat memahami bisnis proses di perusahaan FMCG


Note :
• Hanya Pelamar yang memenuhi kualifikasi yang akan diproses lebih lanjut
• Seluruh Proses Rekrutment Tidak Dipungut Biaya / GRATIS !!!!

Cara Melamar :
Bagi pelamar yang berminat dan memenuhi kualifikasi lowongan kerja ini, silahkan mendaftar secara online melalui link dibawah ini:

DAFTAR

Cek : “Informasi Lowongan Kerja CPNS/Non CPNS Lainnya”